Mencari daftar panggil cepat menurut nama
CATATAN:
Jika Anda tidak tahu nama unik panggil cepat, ketik huruf untuk memilih bagian apa
pun dari daftar. Contohnya, untuk menampilkan nama panggil cepat yang diawali huruf N, ketik huruf
N. Jika tidak ada entri yang cocok, pesan akan muncul sebelum pencarian yang menunjukkan entri
yang paling mendekati huruf N.
1.
Dari layar Awal di panel kontrol produk, sentuh tombol
Faks
.
2.
Sentuh tombol cari. Tombol ini tampak seperti kaca pembesar dan terletak di sebelah kanan
tombol
Panggilan Cepat
.
3.
Masukkan huruf pertama nama panggilan cepat yang akan dicari. Setelah hasil yang cocok
ditemukan, daftar di bagian atas layar pencarian akan diisi. Jika perlu, gulir untuk melihat semua
entri atau masukkan huruf lainnya untuk mempersempit pencarian.
4.
Pilih nama yang sesuai dari daftar, lalu sentuh tombol
OK
. Daftar panggilan cepat di layar faks
utama menampilkan entri yang dipilih dalam daftar nomor.
5.
Sentuh nomor panggilan cepat untuk menambahkannya ke daftar penerima.
6.
Pilih atau cari nama lainnya seperlunya.
IDWW
Mencari daftar panggil cepat menurut nama
199